Rabu, 25 November 2015

TEKS IKLAN

Iklan adalah promosi benda seperti barang, jasa, tempat usaha, dan ide yang dibuat oleh seseorang ataupun perusahaan. Salah satu jenis  dari iklan adalah iklan layanan masyarakat. Iklan layanan masyarakat adalah iklan yang menyajikan pesan-pesan sosial di masyarakat yang bertujuan untuk mengajak, meyakinkan dan membujuk pembaca agar melaksanakan/menerima gagasan penulis dalam rangka menyejahterkan kehidupan masyarakat. Berikut contoh iklan layanan masyarakat :


Struktur teks iklan terdiri dari orientasi, tubuh iklan dan justifikasi. Struktur dari contoh iklan tersebut adalah :
1.    Orientasi : STOP KEKERASAN PADA ANAK !
2.    Tubuh iklan : WASPADALAH DENGAN ORANG DISEKITAR ANDA.
3.    Justifikasi : Hubungi Kami Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI)
Ciri Kebahasaan Teks Iklan
1.    Menggunakan slogan, yaitu perkataan atau kalimat yang menarik, mencolok dan mudah diingat.
Contoh : Stop Kekerasan, 2 Anak Lebih Baik, Katakan TIDAK untuk narkoba
2.    Menggunakan kalimat persuasif, yaitu kalimat yang bertujuan meyakinkan dan membujuk pembaca agar melaksanakan atau menerima gagasan penulis.
Contoh : Waspadalah dengan orang di sekitar Anda, Ayo periksa gigi sekarang
3.    Menggunakan subjek orang pertama.
Contoh : aku, saya, kami
4.    Terdapat kalimat fakta dan opini.

1 komentar:

  1. Selamatkan gigimu dari kuman
    "Bantu ingatkan anak Anda menyikat giginya pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur.."
    Itu gimana ya kak strukturnya, tolong dibantu 🙏

    BalasHapus